
Battikpost.site, PESAWARAN – Dinamika politik Pesawaran memasuki babak baru! Pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mendiskualifikasi Aries Sandi DP dari kursi Bupati terpilih, kini sorotan beralih ke sosok yang tak asing: Drg. Elin, sang istri yang digadang-gadang akan maju di Pemungutan Suara Ulang (PSU) 2025.
Tak butuh waktu lama, nama Drg. Elin langsung menguat di tengah masyarakat. Ia disebut-sebut sebagai simbol perjuangan yang belum selesai. Bahkan, foto dirinya bersama bakal calon Wakil Bupati Supriyanto mulai beredar luas di grup WhatsApp dan media sosial, semakin menguatkan spekulasi bahwa keduanya siap maju di PSU mendatang.
Ketua Tim Pemenangan Paslon 01, Eriawan, memberikan pernyataan yang semakin menghangatkan situasi. “Insya Allah sudah mantap,” ujarnya singkat, Selasa (25/2/2025).
Lebih lanjut, Eriawan memastikan bahwa seluruh partai koalisi telah sepakat untuk mengusung pasangan Drg. Elin – Supriyanto.
“Ini bukan hanya soal politik, ini tentang harapan masyarakat yang ingin perubahan tetap berlanjut. Kami solid untuk melanjutkan perjuangan ini,” tegasnya.
Dukungan Masyarakat Mengalir Deras
Majunya Drg. Elin bukan hanya sekadar meneruskan langkah suaminya, tetapi juga membawa harapan baru bagi masyarakat. Sosoknya dikenal dekat dengan rakyat, terutama di bidang kesehatan dan kesejahteraan sosial.
“Bu Elin adalah sosok yang peduli. Kami siap mendukung penuh agar Pesawaran tetap menuju perubahan,” ujar salah satu warga yang antusias menyambut pencalonannya.
Kini, pertarungan menuju PSU 2025 semakin memanas, akankah Drg. Elin dan Supriyanto berhasil merebut kembali kepercayaan rakyat?
Satu hal yang pasti: perjalanan politik Pesawaran masih jauh dari kata selesai.(**)