Dinas Pendidikan Lampung Siapkan 31 Posko yang tersebar di 15 Kabupaten/Kota untuk Penyerahan Ijazah
Bandar Lampung, Battik Media ,13 Februari 2025 – Kabar baik bagi para lulusan SMA dan SMK di Provinsi Lampung! Dinas Pendidikan Lampung mengambil langkah tegas untuk mengatasi permasalahan penahanan ijazah dengan membuka 31 posko pengambilan ijazah di berbagai daerah. Langkah ini bertujuan memastikan tidak ada lagi lulusan yang terhambat dalam melanjutkan pendidikan atau memasuki dunia kerja akibat kendala administrasi.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung, Thomas Amirico, S.STP, MH, menegaskan bahwa kebijakan ini diambil untuk mempercepat dan mempermudah akses ijazah bagi lulusan yang selama ini terkendala, terutama terkait tunggakan uang komite.
> “Kami ingin memastikan bahwa semua lulusan dapat mengambil ijazah mereka tanpa rasa takut atau ragu. Dengan adanya posko ini, dih...