
Battikpost.site, Metro, 26 Februari 2025 – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, DPW Serikat Pengemudi Daring (SPEED) Kota Metro bersama Korda SPEED Bandar Lampung menggelar acara Pengajian Tarhib Ramadhan di Masjid Agung Taqwa, Kota Metro. Acara yang berlangsung pada Rabu sore pukul 16.00 WIB ini dihadiri oleh para pengemudi daring serta masyarakat setempat.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Silaturahmi Menyambut Bulan Suci Ramadhan, bertujuan mempererat ukhuwah antar-pengemudi daring sekaligus meningkatkan kesiapan spiritual dalam menyambut bulan penuh berkah. Pengajian ini diisi dengan tausiyah oleh M. Romadhon Habibi, LC. MA., yang juga merupakan Dewan Pembina SPEED Kota Metro.
Ketua DPW SPEED Kota Metro, Asep.RS, menyampaikan bahwa acara ini bukan sekadar pengajian, tetapi juga ajang mempererat kebersamaan antaranggota dan memperkuat nilai-nilai keislaman di kalangan pengemudi daring.
“Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi kami untuk tidak hanya bekerja mencari nafkah, tetapi juga meningkatkan keimanan dan kebersamaan dalam menyambut Ramadhan. Semoga ini membawa berkah bagi kita semua,” ujar Asep.RS.
- BACA JUGA : wagub-jihan-nurlela-dukung-pelaksanaan-bazar-pasar-murah-ramadan-kejaksaan-tinggi-lampung
Acara ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk Percetakan Mitra, ULAZ MKU Fajar Bina Sejahtera, dan beberapa organisasi lainnya yang turut serta dalam menyukseskan kegiatan.
Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan semangat Ramadhan semakin terasa dan membawa keberkahan bagi seluruh peserta serta masyarakat Kota Metro secara luas. (Orba).