Jumat, Maret 14News
Shadow

Hasil Test Kesehatan Memuaskan dan Pelantikan Semakin Dekat , Mirza – Jihan siap Pimpin Lampung

JAKARTA , Battik Media – Kabar gembira datang dari pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung terpilih, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela. Keduanya telah menyelesaikan tahapan penting dalam persiapan pelantikan, yakni pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta Pusat, pada Senin (17/2/2025).

Hasilnya pun menggembirakan. Rahmat Mirzani Djausal mengungkapkan rasa syukur atas hasil tes kesehatan yang baik, tanpa catatan khusus terkait tekanan darah, gula darah, maupun kolesterol. Kesehatan yang prima ini menjadi modal penting bagi mereka untuk menjalankan amanah masyarakat Lampung.

“Alhamdulillah, semua hasil pemeriksaan kesehatan kami baik, mulai dari tekanan darah, gula darah, hingga kolesterol. Ini menjadi salah satu langkah penting sebelum mengikuti agenda besar, termasuk retreat di Magelang,” ujar Mirza.

Mirza juga menyampaikan terima kasih atas doa dan dukungan dari semua pihak. Ia berharap dapat membawa Lampung menuju masa depan yang lebih baik.

Sementara itu, Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, mengungkapkan bahwa mayoritas kepala daerah yang menjalani pemeriksaan kesehatan menunjukkan hasil yang baik.

“Kalau pun ada yang sedikit naik, itu karena kelelahan dan kurang tidur, tapi secara umum semuanya baik,” ungkap Bima Arya.

Tes kesehatan ini meliputi pengecekan tekanan darah, gula darah, serta kolesterol yang dilakukan dalam tiga sesi. Dengan hasil tes kesehatan yang memuaskan ini, Mirza-Jihan semakin siap untuk dilantik dan mengemban amanah masyarakat Lampung.

Mari kita nantikan bersama, bagaimana pasangan ini akan membawa perubahan positif bagi Lampung (**)