Jumat, Maret 14News
Shadow

WUJUD KEPEDULIAN, KETUA GASMAL JENGUK KELUARGA ANGGOTA YANG DIRAWAT DI RUMAH SAKIT

Bandar Lampung, Battik Media, Ketua Gabungan Shelter Mitra Armada Online (Gasmal) beserta sebagian anggota organisasi tersebut, meluangkan waktu di tengah kesibukan mereka untuk menjenguk anak dari Saudara Hasnan Effendi, yang saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. A. Dadi Tjokrodipo.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Gasmal terhadap anggota dan keluarga yang tengah menghadapi ujian kesehatan. Tak hanya sekadar kunjungan, tujuan utama kegiatan ini adalah untuk menjaga tali silaturahmi serta memberikan dukungan dan semangat bagi pasien agar segera sembuh dan dapat beraktivitas seperti sediakala.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan bisa terjalin rasa kekeluargaan yang lebih kuat di dalam organisasi, serta mempererat hubungan yang harmonis antara Ketua, Pengurus, dan anggota Gasmal,” ujar Ketua Gasmal.

Pihak keluarga pasien juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Ketua Gasmal, pengurus, dan anggota yang telah menyempatkan diri datang memberikan doa dan dukungan.

“Terima kasih atas doa dan kunjungan dari Ketua, pengurus, dan anggota Gasmal. Semoga anak saya segera diberikan kesembuhan dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa,” kata keluarga pasien.

Kegiatan ini menegaskan komitmen Gasmal untuk selalu mendukung anggota dan keluarganya, baik dalam keadaan suka maupun duka, demi terjalinnya hubungan yang lebih erat di dalam komunitas (Redaksi)