Kepalo Tiyuh Mekar Jaya Candra Agus Depi Prianto Fokus Bangun Infrastruktur Merata
Tulang Bawang Barat, Battikpost.site — Pemerintah Tiyuh Mekar Jaya, Kecamatan Gunung Agung, Kabupaten Tulangbawang Barat, terus berupaya memajukan pembangunan secara merata. Pemerintah tiyuh di bawah kepemimpinan Candra Agus Depi Prianto kini fokus merealisasikan visi dan misi melalui kerja nyata, bukan sekadar wacana.
Pemerintah Tiyuh Mekar Jaya memaksimalkan pelayanan publik dan pembangunan demi memenuhi harapan masyarakat. Melalui dana desa, berbagai program fisik dan pemberdayaan masyarakat terus berjalan sesuai aspirasi warga. Berkat komitmen itu, perubahan positif mulai terlihat di berbagai wilayah tiyuh.
Pembangunan Fisik Jadi Prioritas Utama
Kepalo Tiyuh Mekar Jaya, Candra Agus Depi Prianto, menegaskan bahwa pada realisasi anggaran Dana Desa (DD) tahun 2025, pemerintah fokus p...
