News
Shadow

TNI & POLRI

Polresta Bandar Lampung Amankan 122 Pelaku Penyakit Masyarakat Selama Operasi Pekat Krakatau

Polresta Bandar Lampung Amankan 122 Pelaku Penyakit Masyarakat Selama Operasi Pekat Krakatau

TNI & POLRI
Battikpost.site, BANDAR LAMPUNG – Polresta Bandar Lampung mengamankan 122 orang dalam Operasi Pekat Krakatau yang digelar sejak 1 hingga 12 Mei 2025. Operasi ini menyasar berbagai aktivitas meresahkan seperti premanisme dan pengatur lalu lintas liar (Pak Ogah). Sebanyak 122 orang diamankan Polresta Bandar Lampung dalam Operasi Pekat Krakatau 2025. Operasi yang berlangsung dari 1 hingga 12 Mei itu menargetkan berbagai aktivitas yang dikategorikan sebagai penyakit masyarakat, seperti premanisme, pengatur lalu lintas liar, dan aktivitas meresahkan lainnya. “Selama operasi ini berlangsung, kita berhasil mengamankan 122 orang terkait penyakit masyarakat. Operasi ini kita laksanakan di seluruh wilayah hukum Polresta Bandar Lampung,” kata Kabag Ops Polresta Bandar Lampung, Kompol Talen Hapi...
Yonif 7 Marinir Gelar Bakti Kesehatan Sambut HUT ke-22, Warga Ketapang Antusias

Yonif 7 Marinir Gelar Bakti Kesehatan Sambut HUT ke-22, Warga Ketapang Antusias

TNI & POLRI
Battikpost.site, Pesawaran --- Dalam rangka menyambut HUT ke-22, Prajurit Batalyon Infanteri 7 Marinir (Yonif 7 Marinir) menggelar kegiatan bakti kesehatan bagi masyarakat Desa Ketapang, Batu Menyan, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, Lampung, pada Minggu (11/5/2025). Kegiatan bakti kesehatan tersebut merupakan bentuk kepedulian sosial prajurit Yonif 7 Marinir terhadap masyarakat sekitar. Kegiatan ini dilaksanakan bekerja sama dengan tenaga kesehatan dari PMI, RS Santa Ana, Ehipassiko, dan GAPOPIN. Adapun layanan yang diberikan meliputi pengobatan umum, pemeriksaan mata, dan perawatan gigi secara gratis. Warga Desa Ketapang menyambut kegiatan ini dengan antusias dan mengucapkan terima kasih kepada panitia serta seluruh personel Yonif 7 Marinir atas bantuan yang sangat berar...
Dua Pria Diamankan di Cafe Karaoke, Bawa Sabu dan Kunci Letter T

Dua Pria Diamankan di Cafe Karaoke, Bawa Sabu dan Kunci Letter T

TNI & POLRI
Battikpost.site, Lampung Selatan – Dalam Operasi Pekat Krakatau 2025, Polres Lampung Selatan mengamankan dua pria yang kedapatan membawa narkoba, senjata tajam, dan kunci letter T di sebuah cafe karaoke di Desa Sukaraja, Kecamatan Palas, Sabtu malam (10/5/2025). Satuan Tugas (Satgas) Gakkum dan Satgas Preventif Polres Lampung Selatan kembali menggelar razia dalam rangka Operasi Pekat Krakatau 2025. Dalam operasi yang berlangsung pada Sabtu malam pukul 23.00 WIB di sebuah cafe karaoke Desa Sukaraja, Kecamatan Palas, dua pria diamankan atas dugaan tindak kriminal. Kasat Reskrim Polres Lampung Selatan, AKP Indik Rusmono, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan menanggulangi penyakit masyarakat dan mencegah aksi premanisme. "Satgas Operasi Pekat terus memburu pelaku-pelaku kejahatan ...
Operasi Pekat Krakatau 2025: Polda Lampung Ungkap 166 Kasus, Tekan Kriminalitas Jelang Idul Adha

Operasi Pekat Krakatau 2025: Polda Lampung Ungkap 166 Kasus, Tekan Kriminalitas Jelang Idul Adha

TNI & POLRI
Battikpost.site, Lampung --- Polda Lampung dan 15 Polres/Polresta jajaran berhasil mengungkap 166 kasus dalam Operasi Pekat Krakatau 2025 yang berlangsung dari 1 hingga 8 Mei 2025. Operasi ini menargetkan premanisme, perjudian, miras ilegal, narkoba, prostitusi, dan kejahatan jalanan. Kepolisian Daerah (Polda) Lampung menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga ketertiban menjelang Idul Adha melalui Operasi Pekat Krakatau 2025. Selama operasi berlangsung, sebanyak 166 kasus berhasil diungkap dari total 224 target yang terdiri dari target operasi (TO) dan non TO. Berdasarkan data dari Posko Operasi, polisi berhasil mengungkap 81 kasus TO dan 85 kasus non TO. Jika dihitung berdasarkan lokasi kejadian, terdapat 84 kasus TO dan 74 kasus non TO. Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika meng...
Polresta Bandar Lampung Bersihkan Vihara Jelang Waisak 2025, Simbol Toleransi dan Keamanan

Polresta Bandar Lampung Bersihkan Vihara Jelang Waisak 2025, Simbol Toleransi dan Keamanan

TNI & POLRI
Battikpost.site, Bandar Lampung – Suasana toleransi yang hangat menyelimuti Kota Bandar Lampung menjelang Hari Raya Waisak 2025. Tak hanya umat Buddha yang bersiap, jajaran Polresta Bandar Lampung pun turut ambil bagian dengan cara yang tak biasa: bukan membawa senjata, tetapi membawa sapu dan senyum. Dipimpin langsung Kapolresta Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay, puluhan personel dari Polresta, Polsek Teluk Betung Selatan, dan Teluk Betung Utara menyambangi tiga vihara besar di kota ini: Vihara Amurwa Bhumi Graha, Vihara Thay Hin Bio, dan Vihara Raksayu. Mereka ikut serta dalam kegiatan bersih-bersih lingkungan vihara bersama para panitia sebagai bentuk kepedulian dan penguatan solidaritas antarumat beragama. “Kami ingin memastikan umat Buddha dapat beribadah dengan tenang dan nyaman....
32 Perwira Tinggi TNI Naik Pangkat, Kapuspen TNI Kristomei Sianturi Kini Mayjen

32 Perwira Tinggi TNI Naik Pangkat, Kapuspen TNI Kristomei Sianturi Kini Mayjen

TNI & POLRI
Battikpost.site, Jakarta --- Sebanyak 32 perwira tinggi (Pati) TNI menerima kenaikan pangkat pada Kamis (8/5/2025) dalam sebuah upacara resmi di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur. Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Kristomei Sianturi yang kini resmi menyandang pangkat Mayor Jenderal (Mayjen) setelah sebelumnya menjabat Brigadir Jenderal (Brigjen). Kristomei saat ini menjabat sebagai Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI dan menjadi salah satu perwira TNI Angkatan Darat yang menerima kenaikan pangkat bintang dua. Upacara laporan korps kenaikan pangkat dipimpin oleh Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen Richard Tampubolon mewakili Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. Acara berlangsung di Aula Gatot Subroto, Mabes TNI. “Kenaikan pangkat tersebut berdasarkan Surat Perintah ...
Kapolda Lampung Hadiri Halal Bihalal Virtual Bersama Presiden Prabowo dan Purnawirawan TNI-Polri

Kapolda Lampung Hadiri Halal Bihalal Virtual Bersama Presiden Prabowo dan Purnawirawan TNI-Polri

TNI & POLRI
Battikpost.site, Bandar Lampung — Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika menghadiri acara Halal Bihalal bersama Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang digelar secara virtual bersama purnawirawan TNI-Polri, Selasa (6/5/2025). Kegiatan ini dilaksanakan di Aula A. Yani Makorem 043/Garuda Hitam dan berlangsung khidmat serta penuh keakraban. Acara tersebut diikuti oleh sejumlah pejabat penting di Provinsi Lampung, antara lain Danrem 043/Gatam, Danlanal, Danlanud, Danbrigif, para Dandim se-Lampung, Ketua PPAD Lampung, Ketua PP Polri Lampung beserta sekretaris merangkap Wakil Ketua V Bidang Ekonomi dan Sosial, Ketua PEPABRI Lampung, serta Ketua LVRI Lampung. Dalam sambutannya, Presiden Prabowo Subianto menyampaikan rasa hormat dan apresiasi mendalam atas dedikasi serta pengabdia...
Kapolres Pimpin Sertijab Perwira Polres Lampung Selatan 2025

Kapolres Pimpin Sertijab Perwira Polres Lampung Selatan 2025

TNI & POLRI
Battikpost.site, Lampung Selatan – Polres Lampung Selatan menggelar serah terima jabatan (sertijab) untuk sejumlah perwira menengah dan pertama pada Senin, 5 Mei 2025. Sertijab Polres Lampung Selatan 2025 ini berlangsung di aula Mapolres dan dipimpin langsung oleh Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin. Mutasi ini mengacu pada Surat Keputusan Kapolda Lampung Nomor: KEP/184/IV/2025 tertanggal 24 April 2025. Dalam upacara tersebut, AKBP Yusriandi menekankan pentingnya mutasi sebagai bentuk penyegaran organisasi serta upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. “Rotasi jabatan menjadi kebutuhan organisasi untuk menjaga dinamika dan efektivitas pelaksanaan tugas. Dengan mutasi ini, setiap anggota mendapatkan kesempatan mengembangkan potensi dan memperkuat pelayanan ...
Kuasa Hukum Nilai Rekonstruksi Penembakan Polisi Janggal

Kuasa Hukum Nilai Rekonstruksi Penembakan Polisi Janggal

Breaking News, Kriminal, TNI & POLRI
Battikpost, BANDARLAMPUNG – Rekonstruksi kasus penembakan yang menewaskan tiga anggota Polri saat penggerebekan judi sabung ayam di Kabupaten Way Kanan menuai kritik tajam. Kuasa hukum keluarga korban, Putri Maya Rumanti, menyebut proses rekonstruksi yang digelar Denpom II/3 Lampung tidak transparan dan berpotensi menutupi fakta penting. Putri menyatakan bahwa rekonstruksi seharusnya menjelaskan secara rinci unsur niat pelaku, jenis dan kaliber senjata, jarak tembak, hingga jumlah peluru yang digunakan dalam penembakan. Namun, semua unsur penting itu tidak terlihat dalam rekonstruksi yang dilakukan di markas Satlog Korem 043/Garuda Hitam, Bandarlampung, Kamis (17/4/2025). “Kami melihat ini bukan rekonstruksi, hanya pengulangan cerita dari tersangka. Tidak ada penjelasan soal senjata da...
Diduga Curi Listrik Negara, Dinas Kesehatan Lampung Utara Disorot!

Diduga Curi Listrik Negara, Dinas Kesehatan Lampung Utara Disorot!

Breaking News, Kesehatan, Kriminal, TNI & POLRI
Battikpost, LAMPUNG UTARA – Dinas Kesehatan (Dinkes) Lampung Utara tengah menjadi sorotan publik setelah diduga mencuri listrik dari negara. Dugaan ini mencuat usai tim Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik (P2TL) melakukan pemutusan jaringan listrik pada salah satu KWH meter milik instansi tersebut yang berkekuatan 2.200 Watt. Salah satu petugas P2TL, yang enggan disebutkan namanya, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengeksekusi dan mengamankan alat meteran listrik yang diduga digunakan secara ilegal oleh Dinkes. Tindakan tersebut diambil setelah ditemukan adanya praktik loss listrik, yang disinyalir dilakukan untuk menghemat biaya token listrik. “Kami sudah tarik satu KWH meter milik Dinkes Lampung Utara dan saat ini diamankan di kantor. Pihak Dinkes juga telah berjanji akan segera ...