Jumat, Maret 14News
Shadow

Curhatan Driver Ojol Bandar Lampung : Sepinya Orderan Membuat Hidup Semakin Sulit

Hendri, driver ojol Bandar Lampung, berbagi kisah pilu tentang kesulitan mencari nafkah di tengah sepinya orderan.

Bandar Lampung, Battik Media – Dunia ojek online (ojol) selalu penuh dengan cerita. Tak hanya kisah penumpang yang senang mendapat transportasi murah, tetapi juga cerita sedih dari para pengemudi yang berjuang keras memenuhi kebutuhan keluarga. Salah satunya adalah Hendri, seorang driver ojol yang tinggal di Bandar Lampung.

Hendri mengungkapkan kesulitan hidupnya akibat sepinya orderan dalam sebuah curhatannya. Ia sudah berangkat bekerja sejak pukul enam pagi, namun hingga saat ini hanya mendapatkan satu orderan. Hal ini membuatnya merasa putus asa, terutama ketika memikirkan nasib keluarganya yang bergantung pada penghasilannya sebagai driver ojol.

“Berangkat jam enam pagi, sampai sekarang baru dapet satu. Gimana ini? Ya Allah, istri saya makan apa nanti?” ujar Hendri dengan suara bergetar, sambil menahan air mata.

Hendri menceritakan, meskipun berusaha keras mencari penumpang, hasil yang didapatkan jauh dari harapan. Hal ini berdampak besar pada perekonomian keluarganya. Istri dan anak-anaknya harus mengandalkan pendapatannya sebagai satu-satunya sumber penghidupan. Hendri pun merasa semakin sulit mencari nafkah di negeri sendiri.

“Mencari nafkah di negeri sendiri kok makin ke sini susah ya,” ungkap Hendri dengan keluh kesah.

Tantangan Para Driver Ojol di Tengah Kondisi Ekonomi Sulit

Pemasukan seorang driver ojol memang sangat bergantung pada jumlah orderan yang diterima. Semakin banyak orderan, semakin besar pula penghasilan yang didapatkan. Namun, sepinya orderan menjadi masalah serius yang dihadapi oleh banyak driver ojol, termasuk Hendri.

Sebagai bentuk dukungan, seorang penumpang memberikan semangat kepada Hendri dan para driver ojol lainnya, “Sabar ya, Pak. Rezeki sudah ada yang mengatur, tinggal usahanya saja jangan sampai kendor.”

Di tengah situasi yang sulit ini, banyak driver ojol yang berjuang agar tetap bertahan. Mereka berharap kondisi perekonomian yang semakin sulit bisa membaik agar bisa mendapatkan penghasilan yang lebih baik dan mencukupi kebutuhan keluarga.

Semoga dengan adanya dukungan dan perhatian lebih dari masyarakat, driver ojol seperti Hendri dapat terus berjuang dan mendapatkan rezeki yang lebih baik.(Red)